Roda Lepas, Tangki Amoniak Nyungsep
BANGIL - Berniat mengambil amoniak ke Gresik, truk tangki yang dikemudikan Zainal Arifin, 30, warga Kojo, Kecamatan Mojosari, malah nyungsep di Kraton, Kabupaten Pasuruan. Penyebabnya, karena roda belakang tangki tiba-tiba lepas.
Kecelakaan itu berlangsung kemarin (10/6), sekitar pukul 16.00. Awalnya, truk tangki Nopol L 8038 UM tanpa muatan itu baru mengantar amoniak ke PT CJI Pasuruan. Rencananya, tangki hendak ke Gresik mengambil barang.
Mulanya, perjalanan Zainal berlangsung normal. Namun, setelah melewati Bendungan, Kecamatan Kraton, tiba-tiba tangki sulit dikendalikan. “Roda belakang lepas,” ungkap Murjito, kernet truk. Truk pun melaju kencang. Khawatir menabrak kendaraan lain di depannya, Zainal banting setir ke kanan. Harapannya, tangki menabrak median.
Sayang, upayanya tak membuahkan hasil. Tangki terus melaju. Sampai akhirnya masuk par...
Tidak ada komentar: